Harga & Spesifikasi Kamera Samsung NX2000 - HARGA DAN SPESIFIKASI KAMERA

Harga & Spesifikasi Kamera Samsung NX2000

Harga & Spesifikasi Kamera Samsung NX2000

Samsung turut meramaikan jajaran kamera mirrorless dengan merilis Samsung NX2000. Kamera Samsung ini dilengkapi sensor APS-C beresolusi 20.3 MP seperti yang digunakan pada kamera DSLR. Memiliki kecepatan shutter 1/400 dengan kemampuan pengambilan gambar secara beruntun hingga 8 fps serta dapat merekam video kualitas Full HD. Dalam hal konektivitas, kamera ini mengandalkan WiFi dan NFC. Selengkapnya mari kita simak review spesifikasi Samsung NX2000.

Keunggulan Samsung NX2000

Harga & Spesifikasi Kamera Samsung NX2000
APS-C Sensor 20.3 MP - Samsung NX2000 memiliki 20.3 MP APS-C CMOS. Sensor yang menghasilkan foto setara dengan kamera DSLR premium. Setiap pikselnya memiliki sensor area yang luas sehingga mampu menerima lebih banyak cahaya, mampu bekerja maksimal dalam level noise yang rendah, dan memiliki perbedaan warna yang akurat. Dengan sensor berukuran  23.5mm x 15.7mm, bidik gambar cantik meski dalam kondisi kurang cahaya tanpa noise.

DRIMEe IV - NX2000 telah mengalami peningkatan dengan dibekalinya prosesor pengolah gambar DRIMe IV yang secara akurat membidik momen spesial di hidup Anda. Pengolah gambar ini membidik gambar lebih cepat, mengurangi noise, dan memproduksi warna lebih baik. Baik ketika Anda membidik gamabr 2D ataupun 3D, prosesor yang bertenaga ini memastikan Anda untuk mendapatkan kualitas gambar kualitas tinggi.

1/4000 Fast Shutter - Kamera yang hadir dengan dua warna hitam dan putih ini mempunyai kecepatan shutter 1/4000 yang membuat Anda memiliki kemampuan mengambil gambar layaknya fotografer profesional. Shutter pada Samsung NX2000 bahkan secara otomatis menyesuaikan dirinya dengan temperatur dan arah kamera sehingga mengurangi kesalahan cahaya.

Samsung NX2000 juga menghadirkan fitur High Speed Capture. Sederhana namun merupakan cara yang menyenangkan untuk mengambil gambar dengan total fokus. Ultra-cepat Auto Focus (AF) mampu dibandingkan dengan hampir semua sistem kamera. Hasilnya, AF System yang mampu mengabadikan gambar setiap saat dalam hidup. Dilengkapi dengan urutan tingkatan 8fps, memotret obyek yang bergerak cepat kini bukan lagi sebuah tantangan.

Spesifikasi Samsung NX2000

Model Digital Mirrorless
Ukuran (L x W x H cm) 11.9 x 6.45 x 3.57 cm
Berat (kg) 0.228 kg
Warna Putih, Hitam, Pink
Tipe Samsung NX2000
Ukuran Layar (in) 3.7 inci
Zoom Optik 2.5x zoom
Megapiksel 20.3 megapixel
Fitur HD Recording|Wide Angle|Image Stabilization|
Garansi produk 1 Tahun Garansi (Spare-part dan Servis)
Input USB
Output USB|Component Video|Composite Video|
Resolusi Layar 1152 dots
Tipe Baterai Li-Ion
Format Foto JPEG
Ukuran File Foto 5472 x 364p
Format Video MP4
Video HD ada
Resolusi Video 1920×1080
Range Aperture Lensa F/3.5-5.6
Range Shutter Speed 1-1/4000 sec
Built in Flash ada
Tipe Memory Card SD/SDHC/SDXC/
HDMI Port ada
Fitur Kamera Lainnya WiFi
Tipe Layar LCD

Harga Samsung NX2000

Harga Kamera Samsung NX2000 dipasarkan pada kisaran harga Rp 6.800.000;

Samsung NX2000 merupakan pilihan alternatif bagi Anda yang mencari kamera dengan spesifikasi mumpuni sekelas DSLR namun dengan body ramping. Semoga ulasan Harga dan Spesifikasi Kamera Samsung NX2000 diatas bisa menjadi referensi bagi Anda.